Minggu, 07 Mei 2017

Pengantar Analis dan Perancangan Sistem Informasi

Nama : Muhfizh Dzakir Muhammad 
Kelas : TIK – R31/15 
NPM : 15304057

Soal

1. Sebutkan perbedaan antara Perancangan Sistem dan Perancangan Sistem Secara Umum.
2. Apa yang dimaksud dengan Model Perancangan Sistem Konseptual ?
3. Sebutkan tahapan dari perancangan sistem.
4. Sebutkan perbedaan antara Real Time processing dengan Online processing.

Jawaban

1. Bedanya Perancangan Sistem dan Perancangan Sistem Secara Umum terdapat pada tujuan itu sendiri. Jika Perancangan Sistem tujuannya untuk memikirkan gambaran sistem yang akan di bentuk secara jelas, Perancangan Sistem Secara Umum bertujuan untuk memberi gambaran pada user untuk cara mengunakan sistem tersebut.

2. Model Perancangan Sistem Konseptual ialah proses membangun model informasi yang digunakan oleh perusahaan, dan terlepas dari segala pertimbangan fisik seperti program aplikasi, bahasa pemrograman yang digunakan, platform perangkat keras, dll.

3. – Tahap Analisis, Bertujuan untuk memahami pemecahan masalah.
    – Tahap Design, Bertujuan untuk memahami pemecahan masalah yang di dapat pada tahap analisis melalui suatu tahap pemodelan.
– Tahap Implementasi, untuk menerapkan tahapan pemodelan yang telah dibuat menjadi sistem aplikasi sesungguhnya.

4. – Real Time Processing adalah mekanisme pengontrolan, perekaman data, pemrosesan yang sangat cepat sehinga output yang dihasilkan dapat diterima dalam waktu yang relatif sama. Perbedaan dengan sistem on-line adalah satuan waktu yang digunakan real-time biasanya seperseratus atau seperseribu detik sedangkan on-line masih dalah skala detik atau bahkan kadang beberapa menit.

    – Online Processing adalah sebuah sistem yang mengaktifkan semua periferal sebagai pemasok data, dalam kendali komputer induk. Informasi-informasi yang muncul merupakan refleksi dari kondisi data yang paling mutakhir, karena setiap perkembangan data baru akan terus diupdatekan ke data induk. Salah satu contoh penggunaan online processing adalah transaksi online.